Giroud pun langsung membuat peluang mencetak gol bagi AC Milan melalui sundulan pada menit ke-73 usai menerima umpan silang dari Junior Messias.
Baca Juga: Satu Bek Tengah Chelsea Bisa Ikuti Jejak Fikayo Tomori Gabung AC Milan
Akan tetapi, sundulan Giroud belum mengenai target dan hanya melambung di atas mistar gawang Napoli.
AC Milan terus berupaya menyerang lini belakang Napoli di sisa waktu babak kedua dengan mengandalkan duet Ibrahimovic dan Giroud.
Namun, duet penyerang yang disebut dengan duet opa-opa karena jumlah umur keduanya yang sangat tua tak mampu menembus ketatnya barisan belakang Napoli.
AC Milan baru berhasil menyamakan kedudukan saat laga sudah masuk menit ke-90 lewat gelandang mereka, Franck Kessie.
Berawal dari kemelut di depan gawang Napoli, Kessie yang tak terjaga di dalam kotak penalti langsung menendang bola ke gawang Ospina.
Baca Juga: Jadwal Liga Italia - Misi AC Milan Cegah Inter Juara Paruh Musim, Juventus Ingin ke Zona Eropa
Namun, gol Kessie tersebut dianulir oleh wasit Davide Massa karena Giroud lebih dulu berada di posisi offside.
Dengan dianulirnya gol tersebut, AC Milan gagal menyamakan kedudukan dan harus menerima kekalahan dari Napoli.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Lega Serie A, Sport TV |
Komentar