Kendati tidak akan terlihat secara fisik, bayang-bayang Rossi masih tetap akan muncul pada perlombaan-perlombaan MotoGP pada masa mendatang.
Hal itu dikarenakan Rossi telah mengorbitkan muridnya dari Akademi VR46 dan menurunkan tim VR46 di MotoGP.
Francesco Bagnaia, Franco Morbidelli, Marco Bezzecchi, dan Luca Marini merupakan pembalap bagian dari asuhan Rossi di Akademi VR46.
Keempat pembalap tersebut akan menjadi rival pada MotoGP 2022. Khusus Bagnaia dan Morbidelli, keduanya telah membuktikan diri sebagai pembalap kompetitif.
Baca Juga: Loh Kean Yew dari Penakluk Lin Dan hingga Jadi Juara Dunia 2021
Bagnaia dan Morbidelli telah berhasil menembus menjadi pembalap tim pabrikan. Bahkan keduanya menyandang status runner-up MotoGP.
Sementara itu, untuk Luca Marini dan Marco Bezzecchi, keduanya masih membutuhkan adaptasi untuk bisa gemilang di kelas premier.
Adapun Marini dan Bezzecchi akan menjadi bagian dari tim milik Rossi pada MotoGP 2022.
Baca Juga: Siap Terjun ke MMA, Jake Paul Jadikan Khabib Nurmagomedov Calon Lawan
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Motosan.es |
Komentar