BOLASPORT.COM - Legenda MotoGP, Kevin Schwantz, tak menyangka kondisi Marc Marquez masih jauh dari pulih 100 persen.
MotoGP 2021 masih menjadi musim yang berat bagi Marc Marquez setelah nyaris satu musim tak bisa membela Repsol Honda.
Dengan efek cedera yang masih terasa, Marc Marquez mengalami pasang surut performa di atas motor RC213V.
Marc Marquez sebelumnya mengalami cedera patah tulang lengan kanan saat menjalani balapan perdana MotoGP 2020.
Baca Juga: Marc Marquez Gak Ada Obat, Susun Siasat Jadi Juara Dunia di Tengah Derita
Sejak kembali pada seri ketiga MotoGP 2021, Baby Alien harus bekerja keras untuk menemukan sentuhan terbaiknya.
Periode suram sempat dirasakan tatkala Marc Marquez gagal meraih hasil finis dalam tiga balapan beruntun.
Secercah harapan diciptakan Marc Marquez untuk Repsol Honda tatkala dia memenangi balapan di Sachsenring, Jerman.
Hingga MotoGP 2021 berakhir, pembalap asal Spanyol tersebut mengoleksi total empat podium dengan tiga kemenangan.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | tuttomotoriweb.it |
Komentar