Adapun Lorient dalam lima pertandingan beruntun menelan kekalahan.
Meski begitu, PSG tak boleh mengesampingkan faktor kejutan yang mungkin saja akan dihadirkan tim tuan rumah dalam laga nanti.
Apalagi, tim besutan Mauricio Pochettino itu bakal tampil tanpa dua pemain andalannya, Neymar Junior dan Kylian Mbappe.
Neymar masih menjalani pemulihan dari cedera ankle, sedangkan Mbappe harus absen karena akumulasi kartu kuning.
Baca Juga: BREAKING NEWS - Barcelona Sepakat Bayar Rp 887 Miliar untuk Ferran Torres
Praktis, PSG hanya akan mengandalkan Lionel Messi di lini depan.
Messi menjadi sosok yang sangat diwaspadai oleh pelatih Lorient, Christophe Pelissier.
Hal tersebut diungkapkan Pelissier dalam konferensi pers jelang laga kontra PSG.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | PSG Talk |
Komentar