BOLASPORT.COM - Yann Motta resmi tak lagi menjadi bagian tim Persija Jakarta untuk mengarungi putaran kedua Liga 1 2021.
Bek asing asal Brasil itu dilepas manajemen Persija demi memperbaiki komposisi tim.
Kepastian dicoretnya Yann Motta tertuang dalam rilisan klub yang diterima BolaSport.com pada Kamis (23/12/2021) siang WIB.
Presiden Klub Persija, Mohamad Prapanca, mengatakan bahwa keputusan melepas Yann Motta bukan perkara mudah.
Dia berharap agar Yann Motta semakin berkembang bersama klub barunya.
Baca Juga: Adu Bonus Thailand Vs Vietnam: 4,2 Miliar Vs 1,4 Miliar
“Bukan keputusan yang mudah dan ini murni karena kebutuhan tim. Saya mewakili tim ingin mengucapkan terima kasih kepada Yann Motta atas baktinya selama berseragam Macan Kemayoran," kata Prapanca.
"Yann adalah pemain yang bagus dan pribadi yang luar biasa. Semoga sukses di klub berikutnya” ucapnya lagi.
Sementara itu, Yann Motta pribadi mengaku bersyukur bisa berkesempatan berseragam Macan Kemayoran.
"Di sini banyak pemain pengalaman sehingga saya mendapatkan banyak pelajaran yang berguna di masa depan. Saya sangat senang bisa main di sini."
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar