Paul masih memburu beberapa petarung UFC seperti Nate Diaz dan Jorge Masvidal untuk diadu di atas ring tinju.
Namun, Nate Diaz dan Jorge Masvidal masih memiliki ikatan kontrak dengan UFC.
Oleh sebab itu, Nate Diaz dan Jorge Masvidal tidak bisa seenaknya menerima tantangan dari Paul lantaran harus izin dari pihak UFC.
Mendengar Paul kesulitan mendapat lawan dari UFC, Chris Weidman kemudian menyodorkan Anderson Silva.
Baca Juga: Curhat Mantan Rekan Setim Valentino Rossi, Depresi karena Takut Jadi Pengangguran
Anderson Silva merupakan salah satu petarung MMA terbaik di dunia yang pernah berkarier di UFC.
Namun, petarung Brasil itu sudah berpisah dari UFC dan kini berstatus free agent.
Silva juga sempat melakukan tinju profesional pasca dilepas kontraknya dari UFC.
Setelah berpisah dengan UFC, Silva menghadapi mantan juara kelas menengah, Julio Cesar Chavez Jr, dan berhasil menang.
Baca Juga: Promotor Ternama Ingin Gelar Duel Jake Paul vs Conor McGregor pada 2022
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Boxingscene.com |
Komentar