Fandy Imbiri sebagai bek tengah musim ini mencatatkan enam kali penampilan dengan PSS.
Posisi bek tengah memiliki persaingan yang sengit karena pada putaran pertama pelatih Dejan Antonic mengandalkan Mario Maslac dan Asraq Gufron.
PSS juga mendatangkan Imam Mahmudi di posisi bek tengah.
Baca Juga: Era Valentino Rossi Tamat, 3 Pembalap Bakal Jadi Ujung Tombak MotoGP
Untuk pos sebagai gelandang tengah, posisi Fitra Ridwan saat ini sudah memiliki pengganti.
PSS sebelumnya sudah mengumumkan Syahroni dan Dave Mustaine untuk memperkuat tim.
Sementara pada bek kiri, setelah melepas Samsul Arifin, hingga kini pelatih I Putu Gede belum mendatangkan pengganti.
Penampilan Samsul pada seri pertama cukup menjanjikan dengan 16 kali penampilan bersama Super Elja.
Baca Juga: Predator UFC Ingin Uji Nyali, Tantang 2 Petinju Kelas Berat Terganas
Selain itu, PSS terlihat mulai memperkuat lini depan.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : |
Komentar