Seperti diketahui, Conte dan Lukaku pernah bekerja sama di Inter Milan selama dua musim pada periode 2019-2021.
Baca Juga: Kompatriot Cristiano Ronaldo Ukir Sejarah Usai Bikin Manchester United Keok
"Sejujurnya, saya tidak ingin berbicara tentang Romelu karena dia sekarang adalah pemain dari tim lain," kata Conte seperti dikutip BolaSport.com dari Football London.
"Saya pikir tidak sopan untuk berbicara tentang dia dan juga tentang Chelsea," ujar Conte menambahkan.
Perselisihan Thomas Tuchel dan Romelu Lukaku dikabarkan telah berakhir damai.
Menurut laporan dari Goal International, Romelu Lukaku dan Thomas Tuchel telah berdamai setelah melakukan pertemuan tertutup bersama para petinggi Chelsea.
Dalam pertemuan itu, Romelu Lukaku telah menunjukkan penyesalan dan meminta maaf atas sikap tak profesionalnya tersebut.
Baca Juga: Bilang ke Barcelona Ingin Kembali Main di Liga Inggris, Coutinho CLBK dengan Liverpool?
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Football London |
Komentar