Masalahnya, kondisi keuangan Juventus tengah tidak bagus, hal inilah yang membuat mereka cenderung enggan mempermanenkan status Morata.
Baca Juga: Jadi Kapten Manchester United Setelah 14 Tahun, Cristiano Ronaldo Malah Memble
Di tengah kondisi tersebut, pendekatan yang dilakukan Barcelona membuat Juventus gerah dan gusar.
Apalagi Morata dan Barcelona disebut-sebut telah menjalin kesepakatan pribadi dan proses kepindahannya sudah mencapai 95 persen.
Namun, manuver yang dilakukan Barcelona disinyalir bakal terhambat dan membuat mereka gigit jari.
Pasalnya, dilansir BolaSport.com dari Sky Sport Italia, Massimiliano Allegri tidak ingin penyerang nomor 9 Juventus tersebut pergi.
Baca Juga: Badai COVID-19 di Barcelona Masih Berlanjut, Dua Pemain Positif Termasuk Ferran Torres
Massimiliano Allegri bertekad untuk mempertahankan Morata dalam skuad racikannya.
Apalagi Allegri tidak ingin pos penyerang tengah utama diisi oleh pemain yang tidak berpengalaman, mengingat Juventus memiliki Kaio Jorge dan Moise Kean yang tergolong muda.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | football-italia.net, Sky Sport Italia |
Komentar