"Salah satu pertarungan melawan mereka membuat Anda dibayar lebih besar dari organisasi MMA mana pun," tambahnya.
Baca Juga: Pengakuan Valentino Rossi, Merasa Terhebat Selama 5 Tahun di MotoGP
Ngannou bercerita saat ini masih dalam proses negosiasi perpanjangan kontrak dengan UFC.
Dalam negosiasi tersebut, petarung 35 tahun itu meminta kepada UFC untuk menyertakan kesepakatan diizinkan tarung tinju.
Masalahnya UFC saat ini sedang sensitif terkait dengan memberi izin kepada para petarungnya menjajal olahraga adu jotos.
"Itu selalu menjadi masalah. Ini adalah sesuatu yang tidak bisa saya alihkan," kata Ngannou kepada TMZ, terkait negosiasi dengan UFC.
"Ini akan terjadi dengan cara apa pun. Bahkan jika saya bertahan atau ketika saya dan UFC menyelesaikan kesepakatan baru, bagian tinju harus ada di dalamnya," tuturnya lagi.
Baca Juga: Valentino Rossi Mengaku Marah Saat Yamaha Rekrut Jorge Lorenzo
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | Indepedent.co.uk |
Komentar