"Jadi harapannya di Indonesia karantinanya dipercepat," ucap Yunus Nusi.
Tujuan dipercepat durasi karantina itu demi menjaga kondisi fisik para pemain timnas Indonesia yang akan membela klubnya di Liga 1 2021-2022.
Perlu diketahui, Liga 1 2021-2022 yang memasuki putaran kedua akan mulai di Bali pada Rabu (5/1/2022).
Baca Juga: Eks Rekan Setim Cristiano Ronaldo Minta Alvaro Morata Pikir 2 Kali sebelum Gabung Barcelona
Sementara itu para pemain timnas Indonesia juga tidak bisa keluar kamar hotel selama menjalani karantina di Tanah Air.
Ditakuti, kebugaran para pemain timnas Indonesia berkurang setelah mendekam selama 10 hari ke depan.
"Anak-anak butuh pemulihan fisik, joging, fitnes, renang, dan lain-lain."
Baca Juga: Pemain Terbaik Liga 2 2021 Milik Rans Cilegon FC Pulang ke Borneo FC
"Kalau karantina di Indonesia kan dilarang keluar lantai hotel," ucap Yunus Nusi.
Dengan begitu, para pemain timnas Indonesia kemungkinan akan menuju ke Bali untuk bergabung bersama klubnya pada 7 Januari 2022.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar