Hal senada diungkapkan Gading. Dia ingin membantu mempopulerkan IBL kepada anak-anak muda supaya basket lebih dikenal masyarakat.
Putra aktor kawakan Roy Marten itu menambahkan bahwa dia ingin olahraga basket menjadi opsi bagi anak-anak muda untuk berkarier sebagai atlet.
"Saya ingin bikin IBL ini bukan hanya olahraga, melainkan juga sportainment," ucap Gading.
"Basket butuh awereness dari anak-anak muda dan butuh engagement supaya mereka tertarik untuk menonton sehingga olahraga ini bisa lebih besar lagi."
"Kami ingin menyampaikan bahwa atlet itu bisa menjadi salah satu pilihan cita-cita pada masa depan."
"Dengan kami memiliki klub basket, inilah yang hanya bisa kami lakukan untuk memajukan olahraga basket di Indonesia," katanya lagi.
Rans PIK Basketball menjadi salah satu tim baru yang akan mentas di IBL 2022. Sedangkan West Bandits Solo sudah mengarungi ajang basket profesional sejak musim lalu.
Selain Rans PIK Basketball yang menjadi tim baru, ada juga Tangerang Hawks, Evos Basketball Bogor, dan Bumi Borneo Basketball Pontianak.
Baca Juga: IBL 2022 Siap Digelar, PP Perbasi Upayakan Penonton Bisa Hadir
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | antaranews.com |
Komentar