Gelandang Arma FC Putri itu dikabarkan mengalami cedera sehingga tak bisa bergabung ke skuad Garuda Pertiwi.
Melalui instagramnya, Shafira mengirimkan dukungan kepada rekan-rekannya jelang gelaran Piala Asia Wanita 2022.
"Goodluck team, semoga bisa membawa terbang tinggi Garuda," tulisnya pada Rabu (12/1/2022).
"Semoga bisa segera kembali dengan lebih kuat," tambahnya.
Baca Juga: Update Bursa Transfer Pemain 18 Klub Liga 1, Semakin Panas Jelang Penutupan
View this post on Instagram
Sementara itu, pemain yang baru saja menandatangani kontrak dengan klub Serie B Roma Calcio Femminile, Shalika Aurelia dipastikan akan bergabung dan menyusul ke India.
Hal ini terungkap dari percakapan Shalika dan Coach Rudy Eka di kolom instagram pribadinya.
"Sampai jumpa di India segera," tulis Coach Rudy.
"Tak sabar menunggu, selalu sebuah kehormatan bermain untuk Indonesia," balas Shalika.
Pada laga perdana Piala Asia Wanita 2022, timnas putri Indonesia dijadwalkan bertemu Australia pada Jumat 21 Januari 2022.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com, PSSI.org |
Komentar