"Saya mau bertahan, tetapi ini bukan berada di tangan saya," ucap Salah dalam wawancara dengan GQ.
"Mereka tahu apa yang saya inginkan. Saya tidak meminta hal gila."
"Masalahnya adalah ketika Anda meminta sesuatu, mereka harus menunjukkan kepada Anda bahwa mereka dapat memberikannya," tutur eks pemain Basel itu.
Baca Juga: Tantang Ronaldo, Kiper Jagoan Messi Kena Karma Bikin Blunder Konyol
Kehilangan Mo Salah tentu bakal menjadi kerugian besar buat Liverpool.
Sebab, performa Salah sedang ganas-ganasnya.
Dia sudah mencetak 23 gol dari 26 penampilan di semua kompetisi musim 2021-2022.
Andai Liverpool tak dapat membereskan masalah kontrak Salah, yang senang tentu saja Real Madrid.
Raksasa Spanyol tersebut menjadi tim yang paling gencar memburu servis Salah.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Telegraph |
Komentar