Krisisi finansial dan kepergian Lionel Messi dinilai menjadi awal mula kemunduran Barcelona musim ini.
Meski demikian, Barcelona diyakini tetap memiliki masa depan yang cerah di bawah asuhan Xavi.
Hal itu disampaikan oleh dua mantan pemain Barcelona, yakni Javier Saviola dan Gaizka Mendieta.
Dilansir BolaSport.com dari Football Espana, Javier Saviola menyebut kalau memang akan ada kesulitan di awal karier kepelatihan Xavi di Barccelona.
Namun, Saviola tetap yakin kalau Xavi bisa melakukan pekerjaan yang baik di Camp Nou.
"Kami tahu bahwa permulaannya akan rumit dan sulit melalui perubahan yang telah terjadi ini, tetapi saya yakin itu akan berjalan dengan baik," ucap Saviola.
"Dia adalah teman saya dan dia selalu pantas mendapatkan yang terbaik, dan saya berharap kami bisa mengakhiri musim dengan beberapa gelar atau bisa puas dengan pekerjaan yang telah dilakukan," lanjut pria asal Argentina itu.
Baca Juga: Xavi Hernandez Merasa Di-Prank Ousmane Dembele soal Kontrak dan Bikin Klub Jadi Toxic
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Football Espana |
Komentar