BOLASPORT.COM - Legenda MotoGP, Valentino Rossi, masih belum bisa melupakan kenangan buruk dari tewasnya sang sahabat, Marco Simoncelli.
Ketika berbicara mengenai sosok Marco Simoncelli, ingatan pecinta MotoGP mungkin akan tertuju kepada kedekatannya Valentino Rossi selain karakternya yang lugas.
Marco Simoncelli bisa dibilang merupakan cikal bakal terbentuknya Akademi VR46.
Putra Paolo Simoncelli adalah pembalap pertama yang diajak Valentino Rossi untuk berlatih bersama secara intens.
Baca Juga: Meski Diragukan, Marc Marquez Tetap Menjadi Favorit Juara MotoGP 2022
Malang, persahabatan dua pembalap bintang asal Negeri Piza itu berakhir dengan tragedi.
Simoncelli tewas setelah terlibat kecelakaan pada MotoGP Malaysia pada 23 Oktober 2011. Dia dihantam pembalap lain setelah mengalami lowside crash.
Ironisnya, Rossi merupakan salah satu pembalap yang menghantam tubuh Simoncelli.
The Doctor dan temannya yang lain, Colin Edwards, tak bisa berbuat banyak ketika Simoncelli terseret ke jalur lomba mereka.
Baca Juga: Ajakan Move On Bos Repsol Honda, MotoGP Takkan Memble Tanpa Valentino Rossi
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Tuttomotoriweb.com |
Komentar