Akan tetapi, bola sepakan Dzeko masih terlalu lemah dan mampu ditangkap dengan baik oleh kiper Venezia, Luca Lezzerini.
Venezia langsung membalas serangan Inter Milan pada menit ke-15 melalui skema serangan balik.
Beruntung bagi Inter Milan, tendangan kaki kanan David Okereke dari luar kotak penalti masih mampu diantisipasi dengan baik oleh Samir Handanovic.
Keasyikan menyerang, Inter Milan justru kecolongan pada menit ke-19 melalui gol Thomas Henry.
???? | REACTION
21 - Inter go looking for an immediate equaliser: @EdDzeko heads over#InterVenezia 0⃣-1⃣#FORZAINTER ⚫️???? pic.twitter.com/3FOb6QQzxk
— Inter ???????????? (@Inter_en) January 22, 2022
Berawal dari skema serangan balik, Venezia langsung menggempur lini belakang Inter Milan.
Bek pinjaman Venezia dari Chelsea, Ethan Ampadu, mengirimkan umpan silang ke dalam kotak penalti Inter Milan.
Baca Juga: Hasil Coppa Italia - Ganti Pemain Menit 5, Inter Milan Tak Jadi Gugur Berkat Gol Menit 104
Henry yang lolos dari penjagaan pemain belakang Inter Milan pun langsung menyambut umpan Ampadu dengan sundulan.
Bola sundulan Henry sempat membentur mistar gawang, tetapi masih mampu masuk ke dalam gawang Handanovic dan berbuah gol bagi Venezia.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Lega Serie A |
Komentar