Timor Leste menghuni dasar klasemen Grup A Piala AFF 2020.
Dari empat laga Grup A, Timor Leste tidak mampu menorehkan satu poin pun.
Baca Juga: Setelah 1723 Hari, Gelandang Mungil PSG Akhirnya Cetak Gol Lagi
Timor Leste kalah dari Thailand (0-2), Myanmar (2-0), Filipina (0-7), dan Singapura (2-0).
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong bahkan menilai bahwa kualitas Timor Leste tidak terlalu greget.
Shin Tae-yong pun hanya bisa mengintip permainan lawan dari Piala AFF 2020.
Baca Juga: Bangkitkan Suasana Tim, PSS Sleman Gelar Latihan di Pantai
"Maaf, tapi jujur, tidak terlalu bagus Timor Leste," ucap pelatih asal Korea Selatan tersebut.
"Saya hanya menonton pertandingan di Piala AFF saja," sambung Shin Tae-yong.
Sementara itu, skuad timnas Indonesia terus mematangkan persiapan tim dalam agenda pemusatan latihan (TC) di Bali.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar