BOLASPORT.COM - Juara kelas berat UFC, Francis Ngannou, memilih cuek seandainya gelarnya dicopot karena tidak mau meneken perpanjangan kontrak di UFC.
Negosiasi perpanjangan kontrak antara UFC dan Francis Ngannou berlangsung alot.
Francis Ngannou sengaja membuat alot lantaran mempunyai permintaan yang harus dituruti oleh UFC sebelum tanda tangan kontrak terbaru.
Padahal promosi yang berbasis di Amerika Serikat itu mengajukan penambahan gaji untuk mengamankan jasa Ngannou.
Baca Juga: Dibanding Tinju, Total Bayaran Seluruh Petarung UFC 270 Ibarat Butiran Debu
Akan tetapi, keinginan petarung Kamerun itu bukan hanya sekadar uang.
Disebut bahwa Ngannou mengajukan opsi diizinkan untuk melakukan pertarungan tinju pada masa mendatang, namun UFC menolak permintaannya.
Padahal bertarung di atas ring merupakan impian sosok berjuluk The Predator itu sebelum akhirnya terjun ke dunia MMA.
Sampai saat ini, Ngannou masih percaya diri akan menghadapi juara kelas berat WBC, Tyson Fury, dalam pertarungan tinju.
Baca Juga: Jawaban Rekan Israel Adesanya usai Ditantang Dewa Perang Rebut Gelar Kelas Terbang UFC
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | MMAFighting.com |
Komentar