Baca Juga: Kylian Mbappe Legawa Lionel Messi Curi Tempatnya di Paris Saint-Germain
Pelatih Manchester United, Ralf Rangnick, memasukkan Cristiano Ronaldo untuk menggantikan Edinson Cavani.
Namun, Cristiano Ronaldo gagal memberikan kontribusi golnya melawan Burnley.
Selama 22 menit beredar di atas lapangan, Cristiano Ronaldo hanya sanggup melepaskan 3 tembakan.
Lebih buruknya lagi, ke-3 tembakan megabintang berusia 37 tahun itu tak ada yang mengarah tepat sasaran alias off target.
Alhasil, skor sama kuat 1-1 tetap tak berubah dan menjadi hasil akhir untuk Manchester United dan Burnley.
Kegagalan Setan Merah meraih 3 poin di kandang Burnley ini membuat Cristiano Ronaldo kecewa.
Baca Juga: Berkat Lionel Messi, Bek PSG Bisa Cetak Gol di Liga Prancis setelah Hampir 8 Tahun Mandul
Cristiano Ronaldo terlihat cemberut sesaat setelah wasit Mike Dean meniupkan peluit panjang.
Ronaldo langsung kabur dari lapangan dan berlari menuju ke ruang ganti tanpa melambaikan tangan kepada para penggemar yang telah hadir ke stadion.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Sky Sports, BT Sport |
Komentar