Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan bahkan mengaku presiden AFF, Khiev Sameth sebenarnya kekeh ingin timnas U-23 Indonesia tetap ikut.
“Kami telah komunikasi, Presiden AFF, dia ingin kami tetap kirim (timnas Indonesia), tapi kami tak bisa paksakan,” ujar Mochamad Iriawan kepada awak media di Mabes AD, Jumat (11/2/2022).
Menurut Mochamad Iriawan, Khiev Sameth yang berasal dari Kamboja itu juga sangat menantikan penampilan Indonesia di Piala AFF U-23 2022.
Namun pada akhirnya, Khiev Sameth harus kecewa karena timnas U-23 Indonesia telah dipastikan mundur dari Piala AFF U-23 2022.
Baca Juga: Sebagian Besar Peserta Piala AFF U-22 2022 Kecewa Timnas U-23 Indonesia Batal Ikut
Lebih lanjut, Iriawan menjelaskan bila timnas U-23 Indonesia sudah sangat serius untuk berangkat.
Namun situasi tidak bisa dipaksakan, dan pada akhirnya timnas U-23 Indonesia hanya bisa berbedar hari.
“AFF berharap kita mengirimkan karena Indonesia paling ditunggu-tunggu karena suporter banyak makanya semuanya ditunggu sekali,” kata Iriawan.
“Apa keseriusan kita, kita sudah sewa pesawat garuda. Cukup mahal."
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar