Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dear Inter Milan, Begini Cara Kalahkan Liverpool di Liga Champions

By Rebiyyah Salasah - Senin, 14 Februari 2022 | 06:45 WIB
Inter Milan mendapatkan saran tentang bagaimana caranya mengalahkan Liverpool dalam pertemuan mendatang di Liga Champions.
TWITTER.COM/INTER
Inter Milan mendapatkan saran tentang bagaimana caranya mengalahkan Liverpool dalam pertemuan mendatang di Liga Champions.

Adapun untuk mengalahkan Liverpool, Di Canio menyarankan Inter memanfaatkan beberapa celah kecil pada tim asuhan Juergen Klopp itu. 

Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Gilas Tim Juru Kunci, Liverpool Perkasa dalam 4 Laga

"Liverpool dua tahun lalu memiliki pertahanan yang tidak bisa ditembus karena Virgil van Dijk telah meningkatkan kemampuan semua orang di sekitarnya," kata Di Canio, dikutip BolaSport.com dari Football Italia. 

"Sejak kembali dari cedera, dia bukan pemain yang sama dan karena itu mereka kebobolan lebih banyak."

"Saat ini Liverpool terus kebobolan peluang berbahaya yang sama, bola vertikal di belakang para bek, kemudian mereka terlambat berlari."

"Kurangnya fokus itu yang bisa dimanfaatkan Inter untuk menyakiti mereka."

Virgil van Dijk mencetak gol untuk Liverpool ke gawang Crystal Palace dalam laga pekan ke-23 Liga Inggris 2021-2022 di Selhurst Park pada Minggu (23/1/2022) pukul 21.00 WIB.
TWITTER.COM/M0_EHAB
Virgil van Dijk mencetak gol untuk Liverpool ke gawang Crystal Palace dalam laga pekan ke-23 Liga Inggris 2021-2022 di Selhurst Park pada Minggu (23/1/2022) pukul 21.00 WIB.

"Jika Anda juga melihat bahasa tubuh Van Dijk, dia dulu menggerakkan lengannya untuk mengencangkan bek sayap, tetapi sekarang dia hanya mengepakkan tangannya, mengeluh, dan terlihat frustrasi dengan rekan satu timnya," tutur Di Canio lagi. 

Selain itu, pria yang juga pernah bermain untuk AC Milan dan Juventus ini mengatakan bahwa Inter harus bisa mengandalkan kekuatan para pemainnya untuk menaklukkan Liverpool

"Ivan Perisic dan Denzel Dumfries harus melakukan pekerjaan yang luar biasa, mendorong, menekan, mencoba menyiksa bek sayap lawan, tetapi juga kemudian langsung kembali ke posisi semula," ucap Di Canio. 


Editor : Septian Tambunan
Sumber : football italia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
19
46
2
Arsenal
20
40
3
Nottm Forest
19
37
4
Chelsea
20
36
5
Newcastle
20
35
6
Man City
20
34
7
Bournemouth
20
33
8
Aston Villa
20
32
9
Fulham
20
30
10
Brighton
20
28
Klub
D
P
1
Persebaya
17
37
2
Persib
15
35
3
Persija Jakarta
17
31
4
Arema
17
28
5
Bali United
16
27
6
PSM
16
27
7
Persik
17
27
8
Borneo
17
26
9
PSBS Biak
17
25
10
Dewa United
17
25
Klub
D
P
1
Real Madrid
19
43
2
Atlético Madrid
18
41
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Napoli
19
44
2
Atalanta
18
41
3
Inter
17
40
4
Lazio
18
35
5
Juventus
18
32
6
Fiorentina
18
32
7
Bologna
17
28
8
Milan
17
27
9
Udinese
19
25
10
Torino
19
21
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X