"Dari awal saya mencoba memegang tempo permainan dan jangan mengikuti pola permainan cepat lawan," kata Chico, dilansir BolaSport.com dari Antaranews.
"Sebab kalau mengikuti permainan lawan, saya kalah cepat," tuturnya.
Kendati berhasil memenangkan pertandingan, perjuangan Chico bukan tanpa hambatan.
Setelah memenangi gim pertama, Chico justru kurang konsisten pada gim kedua dan dimanfaatkan dengan baik oleh Lee untuk menyamakan kedudukan.
Baca Juga: Kejuaraan Beregu Asia 2022 - Saifi Rizka Pastikan Indonesia Sapu Bersih atas Kazakstan
Hal serupa juga terjadi pada gim ketiga ketika tertinggal 16-18.
Situasi tersebut membuat Chico mencoba sabar dan perlahan-lahan memetik poin hingga tanpa mampu dibalas oleh Lee untuk meraih kemenangan di gim ketiga.
"Di gim ketiga, meski sempat ketinggalan akhirnya bisa mengejar. Bahkan bisa meraih lima angka beruntun sampai menang di paruh akhir," tutur Chico.
"Saya memang lebih fokus dengan pola permainan sendiri dan tetap mengontrol dia. Kalau ada kesempatan, saya ambil untuk menyerang," ujarnya.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | antaranews.com |
Komentar