Ronaldo pun mendapatkan pujian dari pelatih interim Manchester United, Ralf Rangnick.
"Itu adalah gol yang luar biasa," kata Rangnick, seperti dikutip BolaSport.com dari Marca.
"Tidak hanya yang penting, tetapi juga gol yang luar biasa."
"Saya pikir secara keseluruhan itu adalah penampilan yang bagus dari Cristiano."
"Secara energik, dia ada di sana, dia selalu berusaha membantu rekan satu tim, jadi saya pikir dalam beberapa pekan terakhir pasti penampilan terbaiknya dan gol yang sangat, sangat penting bagi kami," ujar Rangick menambahkan.
Baca Juga: Akhiri Kutukan di Man United, Cristiano Ronaldo Kini Rajin Cetak Gol Selama 21 Tahun
Gol Ronaldo tersebut rupanya juga membuat ruang ganti Manchester United lebih adem.
Kabarnya, hubungan antara Ronaldo dan Rangnick kini membaik untuk sementara waktu.
Padahal, Rangnick sebelumnya dikabarkan memiliki konflik dengan para pemain Manchester United.
Pelatih asal Jerman itu juga sering dikritik karena suka memojokkan pemain tertentu.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Marca |
Komentar