Putri berhasil keluar dari kejaran Lee dan membuka keunggulan lagi dengan selisih satu poin.
Namun Putri kembali berhasil dikejar dan disamakan kedudukannya oleh Lee. Wakil Korea Selatan itu bahkan menikung Putri dengan meraih keunggulan.
Baca Juga: Kejuaraan Beregu Asia 2022 - Chico Buka Perjuangan Indonesia Lawan Korea Selatan
Putri kini tertinggal dari Lee dengan selisih tiga poin. Lee memimpin di interval gim pertama dengan skor 9-11.
Selepas jeda Putri dan Lee sama-sama bisa mencetak poin. Wakil Korea Selatan bertahan menjaga jarak dari Putri dengan selisih tiga poin.
Lee akhirnya berhasil melebarkan jarak dan merebut keunggulan sejauh lima poin atas Putri.
Putri mencoba bangkit, dia mengejar dengan menipiskan jarak dari Lee menjadi empat poin.
Namun demikian, Lee menjauh lagi dengan merebut kemenangan pada gim pertama lewat skor 16-21.
Baca Juga: Kejuaraan Beregu Asia 2022 - Korea Tantangan Nyata, Indonesia Tak Mau Setengah-setengah
Pada gim kedua, Putri kali ini tertinggal dari Lee. Wakil Korea Selatan itu unggul dengan selisih satu poin.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | tournament software |
Komentar