Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Krisis Rusia-Ukraina, Final Liga Champions 2022 Terancam Batal Digelar di Saint Petersburg

By Ivan Rahardianto - Rabu, 23 Februari 2022 | 09:30 WIB
Akibat situasi panas antara Ukraina dan Rusia, UEFA dikabarkan sedang melakukan pembicaraan untuk memindahkan tempat  Final Liga Champions 2021-2022 dari Saint Petersburg, Rusia.
TWITTER.COM/STEVEMMEDLOCK
Akibat situasi panas antara Ukraina dan Rusia, UEFA dikabarkan sedang melakukan pembicaraan untuk memindahkan tempat Final Liga Champions 2021-2022 dari Saint Petersburg, Rusia.

BOLASPORT.COM - Akibat situasi panas antara Ukraina dan Rusia, UEFA dikabarkan sedang melakukan pembicaraan untuk memindahkan tempat final Liga Champions 2021-2022 dari Saint Petersburg.

Ketegangan atas krisis Ukraina-Rusia telah berlangsung selama lebih dari dua bulan.

Dinukil BolaSport.com dari Al-Jazeera, Rusia dikabarkan menempatkan lebih dari 100.000 tentara diperbatasannya dengan Ukraina.

Upaya diplomatik untuk menyelesaikan krisis tersebut belum menunjukkan tanda kemajuan.

Hal tersebut  memicu peringatan dari negara-negara Barat tentang invasi yang akan segera terjadi.

Baca Juga: Atletico Madrid Vs Man United - Hati-hati Cristiano Ronaldo cs, Los Rojiblancos Punya Motivasi Tinggi

Situasi yang memanas antara Rusia dan Ukraina tersebut juga memengaruhi gelaran Liga Champions dimana partai final bakal digelar di Stadion Krestovsky pada Mei mendatang.

Dilansir BolaSport.com dari Independent, UEFA dikabarkan sedang melakukan pembicaraan untuk memindahkan tempat Final Liga Champions 2021-2022 dari Stadion Krestovsky, Saint Petersburg, Rusia ke tempat lain yang lebih aman.

"UEFA secara konstan dan cermat memantau situasi [krisis Rusia-Ukraina] dan keputusan apa pun akan dibuat pada waktunya jika perlu,'' tulis UEFA, dikutip BolaSport.com dari The Guardian.

Selain itu, final yang diselengarakan di Rusia ditakutkan akan sepi penonton, karena  kemungkinan besar akan membuat negara-negara di eropa melarang warganya yang menggemari sepak bola untuk bepergian ke Rusia.

Baca Juga: Gasak Lille Dua Gol Tanpa Balas, Chelsea Ciptakan Rekor Baru

Pelaksaan final Liga Champions 2021-2022 di Rusia telah mendapatkan tentangan dari banyak pihak

Salah satunya dari Perdana Menteri Inggris, Boris Johnson.

Perdana Menteri Inggris itu  mengatakan tidak terbayangkan bahwa turnamen sepak bola internasional besar dapat berlangsung di Rusia setelah pengakuannya atas wilayah Donetsk dan Luhansk.  

Pandangan Boris Johnson diperkuat oleh pernyataan seorang juru bicara pemerintah Inggris.

Baca Juga: Kevin de Bruyne Bahas Tragedi 'Hilang Ingatan' di Final Liga Champions

''Kami memiliki keprihatinan serius tentang penyelenggaraan acara olahraga internasional di Rusia, seperti final Liga Champions, dan akan mendiskusikannya dengan badan pengatur terkait,'' ujar juru bicara pemerintah Inggris, dinukil BolaSport.com dari The Guardian.

''Kami tidak akan mengizinkan Presiden Putin untuk mengeksploitasi acara olahraga dan budaya di panggung dunia untuk melegitimasi invasi ilegal barunya ke Ukraina," ujar sang juru bicara menambahkan.

Dalam linimasa sejarah sepak bola Eropa, sejak Moskow mencaplok Semenanjung Krimea dan mendukung kelompok separatis di Ukraina timur, UEFA telah memisahkan tim Ukraina dan Rusia dalam undian kompetisi eropa untuk mencegah mereka bermain satu sama lain.

 Baca Juga: Gol Kilat 31 Detik Vlahovic Lambungkan Juventus atas Villarreal di Babak Pertama

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Al Jazeera, Independent, The Guardian
REKOMENDASI HARI INI

Siap Bersaing, Alfriyanto Nico Bertekad Rebut Tempat Utama di Timnas Indonesia untuk ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136