Petarung berkebangsaan Rusia tersebut tak lupa mengungkapkan peluangnya jika bersua dengan Charles Oliveira di oktagon.
Bagi Islam Makhachev, petarung asal Brasil itu hanyalah lawan yang cupu baginya meski kini berstatus sebagai juara kelas ringan UFC.
Charles Oliveira dengan mudah akan dia kalahkan karena tak memiliki kemampuan bergulat yang mumpuni sebagai petarung MMA.
Baca Juga: Conor McGregror Yakin Raih Laga Gelar Juara meski di Luar Lima Besar
Di sisi lain, Islam Makhachev tidak ingin terlalu sesumbar dan akan membuktikan perkataannya jika bertemu di oktagon.
"Saya tidak berpikir laga itu akan menjadi laga yang sulit bagi saya," ucap Islam Makhachev menjelaskan.
"Saya bisa menjatuhkannya dengan mudah karena saya tahu dia tak memiliki kemampuan gulat yang bagus."
"Namun, kemampuan graplingnya berada di level yang tinggi dan kita akan lihat siapa yang lebih baik di sana," imbuhnya.
Charles Oliveira sendiri akan naik ke arena oktagon dalam event UFC 274 yang dijadwalkan bergulir pada bulan Mei 2022 mendatang.
Dalam event tersebut, Charles Oliveira akan melawan Justin Gaethje.
Baca Juga: Terkendala Anggaran, NOC Indonesia Bergerak Matangkan Persiapan SEA Games Vietnam
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | bjpenn.com |
Komentar