Simone Inzaghi juga menyoroti ketidakmampuan timnya mengonversi satu pun peluang yang tercipta.
Inter Milan memiliki total 21 kesempatan dan 4 tembakan tepat sasaran selama 90 menit melawan Genoa.
“Seperti pekan lalu melawan Sassuolo, Inter Milan tidak bisa mencetak gol walau punya 20 tembakan. Kami harus lebih bagus dan tidak boleh patah semangat.”
Baca Juga: Hasil Liga Italia - Inter Milan Ditahan Genoa, Mandul 3 Partai, Terburuk dalam 4 Tahun
“Saya sudah melihat penampilan terbaik Inter Milan dan sekarang waktunya kembali ke jalur kemenangan.”
“Tidak mudah membongkar pertahanan Genoa, tetapi Inter Milan 37 kali masuk ke area penalti mereka dan membuahkan 20 tembakan, lalu membuat bola membentur tiang gawang.”
“Ada banyak kans lain yang seharusnya menjadi gol. Jelas bahwa yang Inter Milan lakukan tidak cukup untuk menang. Kami harus melakukan lebih banyak,” tutur Inzaghi melanjutkan.
Baca Juga: Hasil Babak I - Inter Milan 268 Menit Tanpa Gol, Genoa Bikin Frustrasi
Simone Inzaghi pantas kesal karena La Beneamata saat ini sedang krisis kemenangan.
Sudah dalam 3 partai terakhir mereka gagal membuat gol, yaitu saat melawan Liverpool (0-2), Sassuolo (0-2), dan kini Genoa (0-0).
Di Liga Italia, Ivan Perisic dkk. juga sudah melewati empat pertandingan beruntun tanpa kemenangan.
Terakhir kali Inter gagal menang 4 laga beruntun di Serie A adalah pada musim 2017-2018.
Kala itu, Inter Milan yang dilatih Luciano Spalletti mengakhiri 8 pertandingan berturut-turut tanpa kemenangan antara Desember 2017-Februari 2018.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | football italia |
Komentar