Por Fuera menilai bahwa tidak semua pembalap bisa mempertahankan mentalitasnya saat berada di situasi sulit seperti yang dialami Marc Marquez.
Bahkan tidak menutup kemungkinan pembalap lain bisa remuk jika merasakan derita seperti Marc Marquez yang dihantam berbagai cedera.
"Jika hal yang terjadi dengan Marc Marquez menimpa pembalap lain, kemungkinan mereka akan hancur," kata Jorge Lorenzo.
Jorge Lorenzo yang pernah bertandem dengan Marc Marquez pada musim 2019 sangat mengerti betul jika rekan setimnya memiliki sedikit rasa takut.
"Tapi Marc Marquez, dari semuanya dia selalu menjadi orang dengan rasa takut yang paling kecil," ucap Jorge Lorenzo, dilansir dari Motosan.
"Dia yang paling kuat secara fisik, terjatuh dan kemudian dia masih tetap sama bagi saya itu brutal."
"Saya tidak tahu apakah situasi ini seperti nasib buruk karena Marc Marquez selalu mengambil banyak risiko," imbuhnya.
Baca Juga: Untuk Full Senyum pada MotoGP 2022, Marc Marquez Tak Perlu Fit 100 Persen
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | Motosan.es |
Komentar