Baca Juga: Valentino Rossi Jadi Tamu Kejutan, Mooney VR46 Diperkenalkan untuk MotoGP 2022
Menyongsong MotoGP 2022, Mooney VR46 Racing Team akan mengandalkan Luca Marini dan Marco Bezzecchi sebagai pembalapnya.
Dalam berkarier di tim milik Valentino Rossi, Luca Marini dan Marco Bezzecchi mendapat tuntutan untuk bisa menembus tim pabrikan pada masa mendatang.
Pasalnya, saat ini kedua pembalap tersebut masih berstatus bagian dari tim satelit milik Ducati.
Tuntutan untuk menembus tim pabrikan pada masa mendatang itu diucapkan langsung oleh Direktur Mooney VR46 Racing Team, Alessio Salucci.
Baca Juga: Manajer Tim Suzuki Ecstar, dari Teman Rossi ke Musuh Bebuyutan Rossi
"Tentunya kami membuat tim kami untuk menampung pembalap kami dan saya berharap pembalap kami kemudian bisa mendapat tempat di tim pabrikan," kata Uccio, dilansir dari Crash.
"Kami bekerja dengan Marini dan Bezzecchi, sejujurnya saya berharap mereka bisa menembus kesempatan di tim pabrikan."
"Mudah-mudahan bisa dengan Ducati atau dengan tim lainnya. Saya tidak tahu."
"Kami berada di sini untuk menangani Luca dan Marco, serta kami berharap keduanya bisa menembus tim pabrikan," ucapnya lagi.
Baca Juga: Tim Balap Valentino Rossi Resmi Dapat Sponsor Baru Jelang Peluncuran Mooney VR46
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Motorsport.com |
Komentar