Sebelum laga, kapten West Ham, Declan Rice, menyatakan sebuah dukungan kepada Ukraina atas invasi yang dilakukan oleh Rusia.
Ia membawa jersi miliki Andriy Yarmolenko, yang merupakan salah satu pemain West Ham asal Ukraina.
David Moyes juga turut mengomentari kejadian yang tengah menimpa Ukraina.
“Sepak bola Liga Inggris ditonton di seluruh dunia,” ujar Moyes.
“Sebuah pesan datang dari sepak bola Liga Inggris dan kami melihatnya sebelumnya di laga Manchester City vs Everton dan itu adalah pesan yang brilian.”
Declan Rice and Tomáš Souček spoke passionately about their support for Andriy Yarmolenko and the people of Ukraine ???????? pic.twitter.com/HVgHfYg5pd
— Sky Sports Premier League (@SkySportsPL) February 27, 2022
“Tak seorang pun di sini atau di bagian lain dunia yang mengakui perang, kami tidak menginginkannya, kami tidak ingin mendengarnya. Kami mendukung Ukraina.”
“Kami ingin mencoba dan mendukung pemain kami Yarmolenko.”
“Dia memiliki waktu istirahat dan berharap dia akan kembali besok.”
“Namun, kami lebih mengerti bahwa dia memiliki keluarganya yang aman dan semua orang yang terhubung dengannya baik-baik saja,” tutur Moyes menambahkan.
Baca Juga: Liverpool Juara, Juergen Klopp Sebut Final Piala Liga Inggris seperti Dua Singa Bertarung
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Football London |
Komentar