Kabar itu dikonfirmasi oleh juru bicara Abramovich pada Senin (28/3/2022) waktu setempat.
Baca Juga: Serahkan Klub ke Chelsea Foundation, Pernyataan Roman Abramovich seperti Kode
"Saya dapat mengonfirmasi bahwa Roman Abramovich dihubungi oleh pihak Ukraina untuk dukungan dalam mencapai resolusi damai dan bahwa dia telah berusaha untuk membantu sejak itu," ujar sang juru bicara, dikutip BolaSport.com dari The Athletic.
"Mempertimbangkan apa yang dipertaruhkan, kami akan meminta pengertian Anda mengapa kami tidak mengomentari situasi seperti itu maupun keterlibatannya. Terima kasih," ujar juru bicara Abramovich lagi.
Sutradara dan produser film Ukraina, Alexander Rodnyansky, juga mengonfirmasi Abramovich terlibat upaya perdamaian itu karena hubungannya dengan komunitas Yahudi Rusia dan Ukraina.
"Saya dapat mengonfirmasi bahwa pihak Ukraina telah berusaha menemukan seseorang di Rusia yang bersedia membantu mereka dalam menemukan resolusi damai," kata Rodnyansky.
"Mereka terhubung dengan Roman Abramovich melalui komunitas Yahudi dan meminta bantuan kepadanya."
"Roman Abramovich telah berusaha untuk memobilisasi dukungan untuk resolusi damai sejak itu."
"Meskipun pengaruh Roman Abramovich terbatas, dia adalah satu-satunya yang menanggapi dan mencobanya sendiri."
Baca Juga: Klopp Ungkap Fakta soal Bocah Misterius yang Ikut Angkat Trofi Bareng Liverpool
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | chelseafc.com, The Athletic |
Komentar