Kendati masih tertahan di posisi empat, Juventus kini hanya terpaut 7 poin dari sang pemuncak klasemen.
Hal tersebut membuat Paolo Di Canio percaya Juventus memiliki kans untuk menjuarai Liga Italia.
Baca Juga: Cari Pengganti Cristiano Ronaldo, Man United Buru Penyerang Senilai Rp1,6 Triliun
Ditambah lagi, Juventus saat ini memiliki sosok Dusan Vlahovic di dalam tim.
Menurut Di Canio, kehadiran Vlahovic bakal membuat kans Juventus untuk menjadi jawara menjadi terbuka lebar.
Sejauh ini, striker timnas Serbia tersebut berhasil menorehkan tiga gol dari empat penampilan bersama I Bianconeri di Serie A.
"Ya, karena Vlahovic ada di sana," kata Di Canio seperti dikutip BolaSport.com dari Sky Sport Italia.
"Mereka telah menemukan pemain yang memecahkan masalah, Anda menang dengan momen."
"Satu-satunya masalah adalah bahwa mereka memiliki tiga kompetisi dan akan kehilangan banyak energi."
"Ini adalah permainan sederhana untuk memenangkan pertandingan, terutama di bagian akhir musim."
"Juventus menunggu di wilayah mereka sendiri dan dengan Vlahovic, mereka bisa mencetak gol kapan pun mereka mau," tuturnya menambahkan.
Baca Juga: Fan Klaim Man United Mau Rekrut Kounde, Rice, dan Haaland, Rangnick: Ngimpi, Ya?
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Sky Sport Italia |
Komentar