Kegagalan Mo Salah meraih Ballon d'Or itu sempat menjadi sorotan eks striker Newcastle United dan timnas Inggris, Alan Shearer.
Shearer bingung atas hasil pemilihan Ballon d'Or edisi 2021 yang tak menempatkan Mo Salah pada urutan pertama.
Shearrr pun menilai pemain berusia 29 tahun ini menjadi korban obsesi orang-orang atas dua megabintang dunia, Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo.
"Mohamed Salah adalah yang terbaik di dunia saat ini. Pencetak gol terbaik dan pemain terbaik," kata Shearer, dikutip BolaSport.com dari The Athletic.
Baca Juga: Provokasi Mo Salah ke Jorginho Sia-sia, 2 Kata Terbuang Percuma
"Ada obsesi dengan Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo yang dapat dimengerti mengingat betapa dominannya mereka di era modern," ujar Shearer lagi.
Mo Salah sendiri mengakui dirinya terkejut dengan posisi di Ballon d'Or 2021.
Meski kecewa, mantan winger Chelsea ini tak mau menuduh bahwa ada konspirasi atau permainan dalam hasil akhir perebutan penghargaan itu.
"Hasil Ballon d'Or mengejutkan saya. Saya tidak punya banyak hal untuk dikatakan tentang itu," kata Mo Salah, dikutip BolaSport.com dari 90Min.
"Tidak ada seorang pun yang menduga saya finis ketujuh tahun lalu, tetapi itulah yang terjadi."
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | 90Min, The Athletic |
Komentar