Tak puas dengan gol pertama, The Blues langsung menggandakan keunggulan enam menit kemudian, tepatnya pada menit ke-53, lewat aksi Kai Havertz.
Memanfaatkan umpan silang dari Christian Pulisic, Havertz sukses menyundul bola ke dalam gawang Burnley.
Belum juga lewat lima menit, Havertz sudah mencetak gol lagi ke gawang Pope pada menit ke-55.
Kali ini, gelandang serang asal Jerman itu memanfaatkan umpan silang dari James dan hanya perlu menyontek bola dengan kaki kirinya dari dalam kotak penalti.
Bola pun masuk ke gawang Pope dengan mulus dan skor berubah menjadi 3-0 untuk keunggulan anak-anak asuh Thomas Tuchel.
Baca Juga: Mengapa Para Striker Liga Inggris Terbilang Tumpul untuk Musim Ini ?
Demi mempertajam lini depannya, pelatih Burnley, Sean Dyche, menggantikan Jay Rodriguez dengan Maxwel Cornet pada menit ke-64.
Akan tetapi, bukannya mencetak gol, Burnley justru kembali kebobolan pada menit ke-69 karena blunder James Tarkowski.
Four goals and three points on the road! ????
???? 0-4 ⚫️ | #BurChe pic.twitter.com/q6haGcYw8P
— Chelsea FC (@ChelseaFC) March 5, 2022
Berniat menghalau umpan silang dari Saul Niguez, Tarkowski justru mengumpankan bola ke Christian Pulisic yang berada tepat di depan gawang.
Tanpa basa-basi, Pulisic pun langsung menceploskan bola ke gawang Burnley dan mengubah papan skor menjadi 4-0.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Premier League |
Komentar