Aktor utama yang menjadi keberhasilan Persib Bandung tersebut adalah Bruno Cantanhede.
Bruno mampu menyumbangkan dua gol untuk Persib melalui sundulan kepalanya pada menit ke-72 dan (83').
Baca Juga: Ketum The Jakmania Komentari Rumor Persija Rekrut Ciro Alves, Macan Kemayoran Layak Mendapatkannya
Berkat aksinya, striker asing berpostur 185 cm tersebut berhasil membawa Persib Bandung menyabet kemenangan atas Arema FC pada laga pekan ke-30 Liga 1 2021.
Presiden Arema FC, Gilang Widya Pramana, memberikan komentarnya pasca kemenangan Persib.
Awalnya, Gilang mengucapkan selamat atas keberhasilan Persib Bandung yang mengalahkan Arema FC.
Baca Juga: 4 Tersangka Pengaturan Skor Liga 3, Salah Satunya Narsum Mata Najwa
Walaupun Arema FC menelan kekalahan, Gilang Widya Pramana tetap memberikan apresiasi kepada timnya.
"Saya mengucapkan selamat untuk kemenangan Persib melawan Arema FC di pertandingan malam tadi," tulis Gilang Widya Pramana seperti dilansir oleh BolaSport.com dari Instagram stories-nya, 9 Maret 2022.
"Saya juga mengapresiasi kerja keras tim dan suporter Arema FC yang luar biasa sejauh ini," sambung figur berusia 32 tahun tersebut.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Instagram/@juragan_99 |
Komentar