Perlahan-lahan Chen/Jia mencetak poin. Lalu kemudian menyamakan pada posisi 18-18.
Hal itu membuat pasangan China makin semangat. Dan benar saja, Chen/Jia lalu memenangkan gim ketiga dengan 21-19.
Baca Juga: Jadwal Final German Open 2022 – China Sudah Amankan Satu Gelar
Chen/Jia lalu dinyatakan menjadi juara German Open 2022 setelah menang 21-16, 29-30, 21-19.
Kemenangan ini menjadi gelar pertama pada tahun 2022 bagi pasangan unggulan ke-1 tersebut.
Sementara bagi Stoeva/Stoeva merupakan kegagalan menyelamatkan wajah wakil daratan Eropa di German Open 2022.
Stoeva/Stoeva yang merupakan unggulan ke-7 menjadi satu-satunya wakil Eropa yang tampil di final.
Wakil Eropa seperti Viktor Axelsen dan Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (Denmark), Adam Hall/Julie Macpherson (Skotlandia), serta Marcus Ellis/Lauren Smith (Inggris) sebelumnya berhasil tampil di semifinal German Open 2022.
Akan tetapi, semuanya gagal menuju final usai kalah dari lawan masing-masing.
Baca Juga: German Open 2022 - Tunggal Putra 20 Tahun Gagalkan Axelsen dan Lee Zii Jia ke Final
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | BWF Badminton |
Komentar