Skor 1-0 bertahan hingga akhir babak pertama.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Gacor Lagi, Rangnick Mau Suruh Mudik ke Portugal Setiap Pekan
Babak kedua baru berlangsung 10 menit saat pemain Leicester City, Caglar Soyuncu, melakukan handball di area kotak penalti.
Arsenal pun mendapatkan penalti karena pelanggaran Soyuncu itu.
Alexandre Lacazette yang maju sebagai penendang sukses melakukan tugasnya dan membuat keunggulan Arsenal semakin besar.
Gol Lacazette itu menjadi gol perdana pemain Prancis itu dalam 10 laga terakhir.
Skor akhir 2-0 sudah cukup membawa tim Meriam London menendang Manchester United di peringkat keempat dengan 51 poin, atau satu angka lebih banyak dari Cristiano Ronaldo dkk.
Hasil Liga Inggris hingga Senin (14/3/2022) dini hari WIB:
- Brighton & Hove Albion 0-2 Liverpool (Luis Diaz 19’, Mohamed Salah 61’-pen)
- Brentford 2-0 Burnley (Ivan Toney 86’, 90+4’-pen)
- Manchester United 3-2 Tottenham Hotspur (Cristiano Ronaldo 12’, 39’, 81’; Harry Kane 35’-pen, Harry Maguire 72’-bd)
- Chelsea 1-0 Newcastle United (Kai Havertz 89’)
- Everton 0-1 Wolverhampton Wanderers (Conor Coady 49’)
- Leeds United 2-1 Norwich City (Rodrigo 14’, Joe Geldhardt 90+4’ - Kenny McLean 90+1’)
- Southampton 1-2 Watford FC (Mohamed Elyounoussi 45’ - Cucho Hernandez 14’, 34’)
- West Ham United 2-1 Aston Villa (Andriy Yarmolenko 70’, Pablo Fornals 82’ - Jacob Ramsey 90’)
- Arsenal 2-0 Leicester City (Thomas Partey 11, Alexandre Lacazette 59’-pen)
Klasemen Liga Inggris 2021-2022
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Premier League |
Komentar