"Hari ini mereka meeting dan saya minta dalami," sambung Iwan Bule kepada awak media, Senin (14/3/2022).
Akan ada tindakan tegas apabila memang terdapat unsur kesengajaan dilakukan Bruno Casimir.
Baca Juga: Legenda Persib Puji Kemenangan Mantan Timnya atas Madura United, tetapi Sayangkan Satu Hal
"Lakukan langkah-langkah kalau memang terbukti itu kan tidak menampilkan azas fair play di sana ya," tutur mantan Kapolda Jawa Barat itu.
"Tidak bisa main bola, bola dilewati. Komdis akan bekerja," tutup Iwan Bule.
Sementara itu, sudah terdapat delapan tim Liga 3 yang berhak promosi ke Liga 2 musim depan.
Yaitu PSDS Deli Serdang, Deltras Sidoarjo, Karo United, Persikab Bandung, Putra Delta Sidoarjo, Persipa Pati, Mataram Utama FC, dan Gresik United.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar