Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Disuruh Kembali ke Arsenal, Aubameyang: Maaf, Bukannya Kita Semua Sudah Bahagia?

By Lariza Oky Adisty - Selasa, 15 Maret 2022 | 00:00 WIB
Pierre-Emerick Aubameyang dan Dani Alves saling berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Osasuna.
TWITTER.COM/MANLIKE_STAN
Pierre-Emerick Aubameyang dan Dani Alves saling berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Osasuna.

BOLASPORT.COM - Penyerang Barcelona, Pierre-Emerick Aubameyang menanggapi dingin 'undangan' untuk kembali ke Arsenal oleh salah satu suporter klubnya. 

Pierre-Emerick Aubameyang pindah dari Arsenal ke Barcelona pada Januari 2022. 

Kepergian Pierre-Emerick Aubameyang dari Arsenal bukannya tanpa drama. 

Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, mencopot ban kapten Pierre-Emerick Aubameyang pada November 2021 karena kasus indisipliner. 

Ia pun sempat 'dibekukan' dari skuad Arsenal sebelum akhirnya memutuskan hengkang ke Barcelona

Di Barcelona, penyerang asal Gabon itu seperti menemukan kembali sinarnya. 

Kini, Aubameyang sudah mencetak enam gol dari sembilan penampilan bersama Barcelona sejak debutnya. 

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Inggris - Arsenal Mentahkan Hattrick Cristiano Ronaldo, Perebutan Posisi Keempat Makin Sengit

Gol terbaru pemain berusia 32 tahun tersebut lahir saat Barcelona menang 4-0 atas Osasuna pada lanjutan Liga Spanyol 2021-2022, Minggu (13/3/2022) waktu setempat atau Senin dini hari WIB. 

Penampilan impresif Pierre-Emerick Aubameyang membuat Piers Morgan ingin ia kembali ke Arsenal

Penyerang Arsenal, Pierre-Emerick Aubameyang, mencetak gol ke gawang Norwich City dalam laga pekan keempat Liga Inggris 2021-2022, Sabtu (11/9/2021).
TWITTER.COM/PREMIERLEAGUE
Penyerang Arsenal, Pierre-Emerick Aubameyang, mencetak gol ke gawang Norwich City dalam laga pekan keempat Liga Inggris 2021-2022, Sabtu (11/9/2021).

Dilansir BolaSport.com dari Goal Internasional, Piers Morgan merupakan seorang penyiar Inggris yang juga suporter Arsenal dan kerap menyuarakan opininya soal klub tersebut di akun media sosial pribadinya. 

“Penggemar Arsenal menghabiskan dua jam terakhir bicara soal klub ini lebih baik tanpa Aubameyang dan mereka bahagia,” tulis Morgan di akun Twitter-nya. 

Baca Juga: Tak Kunjung Impresif, Timo Werner Mending Dijual Saja oleh Chelsea

“Sementara itu, Aubameyang baru saja mencetak gol keenam dari sembilan pertandingan yang ia jalani bersama Barcelona.” 

“Lima gol itu terjadi pada enam pertandingan Liga Spanyol. Saya rindu Anda, Auba,” kata Morgan lagi dalam cuitannya. 

Melalui cuitan tersebut, Aubameyang menanggapi dingin tulisan dari Twitter Piers Morgan

“Terima kasih, Piers. Hanya saja terkadang semua orang mendapat manfaat dari perpisahan,” kata Aubameyang. 

Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Hattrick Cristiano Ronaldo Bawa Man United Menang atas Tottenham dan Gusur Arsenal

“Hal terpenting adalah semua orang bahagia sekarang. Saya dan Arsenal menjalani masa yang bahagia dan saya tidak akan lupa,” tuturnya lagi. 

Arsenal sendiri sebenarnya tidak buruk-buruk amat prestasinya tanpa Pierre-Emerick Aubameyang

The Gunners memenangi sembilan dari 11 pertandingan terakhir mereka.

Kini, Arsenal berada pada posisi keempat klasemen sementara Liga Inggris 2021-2022. 

Terakhir, mereka menang 2-0 atas Leicester City pada pekan ke-29 Liga Inggris di Stadion Emirates, London, Minggu (13/3/2022) atau Senin dini hari WIB.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : Goal International
REKOMENDASI HARI INI

Perasaan Lee Zii Jia Bisa kembali ke World Tour Finals 2024 Setelah Absen 2 Tahun

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X