CR7 belum sekali pun mencetak gol ke gawang Turki, Italia, maupun Makedonia.
Ya, tak satu pun yang bersarang dari total 115 gol miliknya sepanjang membela timnas Portugal.
Melawan Turki, Cristiano Ronaldo pernah mengalaminya dalam dua kesempatan di masa lalu.
Momen pertama adalah di fase grup Piala Eropa 2008 saat Portugal menang 2-0.
Cristiano Ronaldo, yang kala itu baru berumur 23 tahun, tampil penuh di mana gol Portugal tercipta berkat sumbangsih Pepe dan Raul Meireles.
Pertemuan keduanya melawan Turki malah berakhir dengan kepahitan karena Portugal dihajar 1-3 dalam duel persahabatan pada 2012 silam.
Sementara itu, Cristiano Ronaldo pernah dua kali menghadapi timnas Italia menurut data Transfermarkt yang dikutip BolaSport.com.
Semuanya terjadi dalam partai uji coba dan semuanya juga berakhir dengan kekalahan Portugal.
Cristiano Ronaldo saat masih berumur 19 tahun dikalahkan Gli Azzurri 1-2 pada 2004 dan disusul hasil 1-3 pada 2008, dengan tak satu pun gol lahir dari aksinya.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Transfermarkt.com |
Komentar