Hanya kecolongan sekali, Jonatan terus menambah koleksi poinnya sampai 7-1.
Penampilan Ng membaik. Pemain 21 tahun itu mulai menyetir permainan dan membuat Jonatan kewalahan mengatasi setiap pukulannya.
Ng mencoba mengejar tetapi Jonatan menjaga keunggulannya hingga skor 11-8 menandai interval gim kesatu.
Belum bisa keluar dari tekanan, Jonatan kehilangan keunggulan hingga berbalik tertinggal dengan skor 12-15.
Baca Juga: Jadwal Swiss Open 2022 - Pramudya/Yeremia Lawan Penakluk Jawara All England
Jonatan mencoba bermain lebih sabar. Dia meletakkan setiap pukulan yang sulit dikonversi Ng menjadi smes.
Tambahan lima poin kemudian membawa Jonatan membalikkan keadaan. Skor berubah menjadi 17-15.
Sayangnya, permainan Jonatan menjadi kurang solid. Beberapa kali serangannya berakhir di net hingga Ng mampu merebut gim pertama dengan skor 18-21..
Jonatan lebih dahulu memimpin pada gim kedua. Ng tak mau kalah hingga kedudukan sama kuat sempat tercipta pada 7-7.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | tournamentsoftware.com |
Komentar