Meskipun Roberto Mancini merupakan pelatih Man City yang notabene rival sekota Man United, hal ini tentu akan menguntungkan.
“Saya tidak berpikir komentar saya minggu lalu tentang Manchester United yang menunggu untuk mendapatkan pelatih top dari final Piala Dunia akan memiliki relevansi sedemikian cepat,” kata McGrath, dikutip BolaSport.com dari Sportskeeda.
Baca Juga: Bek AC Milan Ungkap Perbedaan Bermain di Liga Inggris dan Liga Italia
“Tapi di sinilah kita, kita tidak perlu menunggu Piala Dunia musim dingin dimainkan, Roberto Mancini pasti tersedia sekarang.”
“Setelah kekalahan Kamis lalu di Palermo dari Makedonia Utara, Mancini tidak akan bermain-main dengan Italia untuk satu tahun lagi sebelum dia bahkan dapat memulai proses kualifikasi Euro 2024.”
Jika dibandingkan dengan Erik ten Hag atau Mauricio Pochettino, Mancini dinilai lebih mampu membuat Man United kembali bersaing dalam perebutan gelar.
Baca Juga: Impian Gila David Beckham, Boyong Lionel Messi dan Hidupkan Barcelona Lama di MLS
Former Manchester United star Paul McGrath has picked Italy manager Roberto Mancini as his ideal candidate to take charge as the Red Devils boss in the summer. https://t.co/zjr8rawEoh
— Sportskeeda Football (@skworldfootball) March 27, 2022
Erik ten Hag memang telah mengubah Ajax Amsterdam menjadi salah satu tim yang disegani di Eropa sebab para pemain muda yang memiliki talenta dan bakat luar biasa.
Namun, Liga Belanda yang dinilai tidak sekompetitif Liga Inggris bisa menjadi pertimbangan untuk merekrutnya.
Sementara Pochettino, sebelum melatih Paris Saint-Germain ia adalah pelatih di Tottenham Hotspur selama lima tahun dan gagal meraih trofi bersama The Lilywhites.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | sportskeeda |
Komentar