Timnas Wales masih menanti pemenang duel semifinal antara Skotlandia vs Ukraina yang ditangguhkan, juga akibat efek serangan Rusia.
Beralih ke benua lain, lima negara dari zona Afrika juga bakal dipastikan lolos pada hari yang sama, Selasa (29/3/2022).
Kualifikasi di wilayah tersebut sudah memasuki tahap terakhir yang berisi 5 pertandingan 'final'.
Pemenang masing-masing laga itulah yang akan melaju ke Piala Dunia 2022.
Leg 1 sudah berlangsung pada 25 Maret dengan melahirkan tim-tim yang mengantongi keunggulan guna melakoni pertemuan kedua nanti.
Salah satu tim yang dimaksud ialah Mesir, yang diperkuat Mohamed Salah.
Pada leg pertama di Kairo, Mo Salah membawa Mesir menang tipis 1-0 atas Senegal, yang juga diperkuat sesama penyerang jagoan Liverpool, Sadio Mane.
Kini salah satu dari mereka dipastikan bakal absen di Piala Dunia 2022.
Jadwal kualifikasi Piala Dunia 2022, Selasa (29/3/2022)
ZONA UEFA (Eropa)
- Polandia vs Swedia (Rabu, 01.45 WIB)
- Portugal vs Makedonia Utara (01.45)
CAF (Afrika)
- Senegal vs Mesir (Rabu, 00.00 WIB)
- Nigeria vs Ghana (00.00)
- Aljazair vs Kamerun (02.30)
- Maroko vs RD Kongo (02.30)
- Tunisia vs Mali (02.30)
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | soccerway.com, FIFA.com |
Komentar