Marca sendiri sempat mengkritik Bale dengan menyebutnya sebagai 'penghisap' uang Real Madrid.
Tulisan tersebut dibuat oleh jurnalis bernama Manuel Julia Dorado dalam kolomnya dan kemudian disebarkan oleh media Inggris Daily Mail.
Sang pemain pun bereaksi atas komentar nyelekit itu.
"The Daily Mail menyoroti jurnalisme yang memfitnah, menghina, dan spekulatif yang dibuat oleh Marca," demikian potongan kicauan Bale di Twitter.
Bagaimanapun, Bale punya peran besar pada masa kejayaan Madrid.
Dia berjasa membantu Los Blancos meraih 14 gelar juara sejak 2013.
30 pemain dengan gaji tertinggi:
- Neymar - 48,9 juta euro
- Lionel Messi - 40,5
- Gareth Bale - 34
- Cristiano Ronaldo - 31,5
- Antoine Griezmann - 30
- Eden Hazard - 30
- Kylian Mbappe - 26,4
- Kevin De Bruyne - 24,7
- Karim Benzema - 24
- David de Gea - 23,3
- Robert Lewandowski - 23
- Sergio Busquets - 23
- Toni Kroos - 22
- Jadon Sancho - 21,7
- Raphael Varane - 21,1
- Romelu Lukaku - 20,3
- Manuel Neuer - 20
- Leroy Sane - 20
- Thomas Muller - 20
- Joshua Kimmich - 20
- Jordi Alba - 20
- Jan Oblak - 20
- David Alaba - 20
- Luka Modric - 20
- Jack Grealish - 18,6
- Raheem Sterling - 18,6
- N'Golo Kante - 18
- Paul Pogba - 18
- Lucas Hernandez - 18
- Leon Goretzka - 18
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | marca.com |
Komentar