Dilansir oleh BolaSport.com dari Transfermarkt, Hamka bermain sebanyak 15 laga di RANS Cilegon FC dan mengukir dua gol serta dua assist.
Baca Juga: Kembali Genjot Latihan Fisik di Bukit, Timnas U-19 Indonesia: Lelah tapi Hati Tetap Senang
Dengan capaiannya bukan tidak mungkin kalau pecinta Liga Indonesia dapat terkejut dengan keputusan Hamka Hamzah hengkang dari RANS Cilegon FC.
Apalagi, RANS Cilegon FC bakal unjuk gigi di Liga 1 musim mendatang dengan status runner-up Liga 2 2021.
Jelang Liga 1 musim mendatang, RANS Cilegon FC akhirnya buka suara terkait kepergian Hamka Hamzah.
Baca Juga: Liga Tetap Jalan Selama Ramadhan, Pemain Liga Malaysia Disuruh Contoh Sadio Mane dan Mohamed Salah
Hal itu disampaikan langsung oleh Chief Operating Officer (COO) RANS Cilegon FC, Darius Sinathrya.
Darius menyebut kalau RANS Cilegon FC sejatinya ingin memperpanjang kontrak Hamka.
Bahkan, Darius Sinathrya juga menyebut bahwa Hamka Hamzah memiliki prospek untuk masa depan RANS Cilegon FC.
Baca Juga: Striker Persija Marko Simic Dapat Lampu Hijau Hijrah ke Persis Solo
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Komentar