BOLASPORT.COM - Pelatih AS Roma, Jose Mourinho, buka suara mengenai kegagalan timnas Italia lolos ke Piala Dunia.
Dilansir BolaSport.com dari Football Italia, Jose Mourinho mengatakan bahwa dirinya tidak ingin mengomentari kegagalan timnas Italia karena tidak mau menimbulkan perdebatan publik.
Selain itu, dalam pandangan eks pelatih Inter Milan itu, membicarakan kegagalan Italia sangat tidak etis baginya.
"Saya menyesal Italia tidak ada di sana. Jika itu head-to-head dengan Portugal, jelas saya akan menyemangati tim saya sendiri, tetapi sebagai orang yang bekerja di Italia dan mencintai negara ini, saya sangat kecewa," kata Jose Mourinho, dinukil BolaSport.com dari Football Italia.
"Saya memiliki pendapat saya, tetapi saya tidak ingin membagikannya."
"Saya bekerja di luar negeri di Spanyol dan Inggris, tetapi saya tidak ingin membicarakannya. Tidak etis untuk membagikannya."
"Jika seseorang yang bertanggung jawab bertanya kepada saya secara pribadi, saya akan dengan senang hati menjawabnya."
"Ini adalah tahun ketiga saya di Italia dan saya sangat bahagia di negara ini."
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Footballitalia.com |
Komentar