Mendapat status runner-up tampaknya tidak membuat Rehan menjadi puas.
Hal tersebut disebabkan pemain 22 tahun itu telah mencanangkan target menjadi juara Orleans Masters 2022.
Walau begitu, Rehan tak terlalu mempermasalahkan hasil negatifnya.
"Tentunya belum puas (dengan pencapaian runner up) karena sebenarnya target kami juara," tutur Rehan.
"Tetapi tetap bersyukur alhamdulillah, mungkin memang rezekinya runner up."
"Yang penting setelah ini kita evaluasi, latihan lebih giat lagi, memperbaiki yang kurang," tambahnya.
Baca Juga: Rekap Final Orleans Masters 2022 - Indonesia Bawa Pulang 1 Gelar dan 1 Runner-up
Selain Rehan/Lisa, Indonesia juga mempunyai satu wakil lagi yang berlaga di final Orleans Masters 2022.
Dia adalah Putri Kusuma Wardani atau yang akrab disapa Putri KW yang tampil di nomor tunggal putri.
Putri KW berhasil menyabet gelar juara Orleans Masters 2022 sekaligus menjadi trofi individu pertama tahun ini.
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | PBSI.id |
Komentar