BOLASPORT.COM - Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, membuat kemajuan dalam pemulihan cederanya. Latihan motor menjadi sinyal ambisi Si Alien untuk segera kembali ke MotoGP.
Sebuah langkah maju dibuat Marc Marquez dalam upayanya kembali ke kompetisi setelah melewatkan dua balapan pada MotoGP musim ini.
Marquez membagikan fotonya sedang berlatih dengan motor Honda CBR600RR dalam sebuah unggahan Instagram Story pada Selasa (5/4/2022).
Berlatih dengan motor tak hanya membantu Marquez menemukan kembali sensasi dengan kecepatan.
Dalam latihan ini juara dunia delapan kali itu juga memeriksa seberapa nyaman penglihatannya saat menaiki si kuda besi.
Berkaca dari kasus sebelumnya, izin untuk berlatih dengan motor merupakan pertanda bahwa progres pemulihan menunjukkan hasil signifikan.
Awal tahun ini Marquez baru mendapat lampu hijau untuk mengendarai motor dua bulan lebih setelah didiagnosis mengalami diplopia lagi.
Adapun ketika dibandingkan, Marquez kini hanya butuh waktu dua setengah pekan sebelum kembali ke aktivitas normalnya sebagai pembalap.
Lantas, akankah Marquez kembali ke lintasan pada balapan akhir pekan ini?
Baca Juga: Marc Marquez Kalahkan Prioritas Repsol Honda untuk Juarai MotoGP 2022
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Motosan.es |
Komentar