Hingga akhirnya, Bali United keluar sebagai juara di akhir musim.
Bali United dinobatkan meraih gelar juara Liga 1 2021-2022 usai meraih 75 poin dan terpaut enam angka dari Persib Bandung yang berada diperingkat kedua.
"Target awal dari manajemen ada di 5 besar," kata Teco, dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub.
"Kita selesai putaran 1 di posisi 5, kemudian kita perbaiki tim untuk putaran kedua buat bisa main lebih bagus."
"Hasilnya kita bisa buat dapat lebih banyak poin dan juara," ujarnya.
Baca Juga: Padahal Sudah Oke Loh, Pol Espargaro Kesal Masih Jeblok Jelang MotoGP Americas
Sementara itu, keberhasilan Bali United tampil apik di putaran kedua tak terlepas dari beberapa faktor.
Pertama, Bali United bermain di rumah sendiri yakni Pulau Bali.
Faktor kedua adalah minimnya pemain Bali United yang terpapar Covid-19.
Seperti yang diketahui, beberapa tim sempat terserang badai Covid-19 yang membuat penampilan tim tersebut menurun karena tak bisa menurunkan skuad terbaiknya.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | Baliutd.com |
Komentar